Monday, December 2, 2019

Cara Mengatasi Limit Download File Google Drive

Google Drive adalah salah satu platform populer untuk menyimpan dan berbagi file karena mudah digunakan dan tentu saja kecepatan unduh / download yang maksimum.

Namun, terkadang kita mengalami batasan jumlah unduhan / download, terutama pada file yang diunduh oleh banyak orang, jadi kitaharus menunggu 24 jam untuk dapat mengunduh file tersebut.

Kita dapat mengatasinya dengan membuat salinan dari drive yang kita miliki dan kemudian kita unduh. Prosesnya relatif mudah dan tidak terlalu sulit untuk diikuti. Penasaran bagaimana?


Sorry, you can’t view or download this file at this time. Too many users have viewed or downloaded this file recently. Please try accessing the file again later. If the file you are trying to access is particularly large or is shared with many people, it may take up to 24 hours to be able to view or download the file. If you still can’t access a file after 24 hours, contact your domain administrator.

Cara mengatasi limit download file Google Drive sebagai berikut:


1. Login ke akun Google Drive terlebih dahulu pada URL link download yang limit lalu ganti "uc" dengan "open". Contoh URL link di bawah ini

https://drive.google.com/uc?id= ganti dengan https://drive.google.com/open?id=

Dan jangan lupa sesuaikan ID dari URL link.

2. Cari dan tekan tombol "Add to drive".

3. Tekan "My Drive".

4. Cari file tersebut.

5. Klik kanan pada mouse lalu tekan "Make a copy".

6. Silahkan Download file tersebut dengan cara, klik kanan pada mouse lalu tekan "Download".

0 Comments

Post a Comment